Frans Lae: Kami Harap Kegiatan Pameran Kampus bisa Berkelanjutan   

Menia, Pelopor9.com – Kepala SMA Negeri I Hawu Mehara, Frans Lae memberikan apresiasi untuk kegiatan Pesta Pendidikan Do Hawu (PPDH) terutama Pameran Kampus. Berharap keguatan tersebut tetap berkelanjutan setiap tahunnya. Karena, informasi terkait Kampus sangat dibutuhkan oleh siswa kelas XII.

 

“Adanya informasi sosisiliasi ini, menjadi kabar gembira buat kami semua. Karena memang anak-anak kami tidak bisa lanjut kuliah. Salah satu sebabnya, informasi tentang dunia kampus yang kurang”katanya saat sambutan pameran kampus di SAM N 1 Hawu Mehara, Rabu (17/11/21).

 

Dikatakannya, Pameran Kampus yang dilakukan oleh PPDH sangat bagus dan tepat, karena sosialisasi kampus tidak hanya d NTT tetapi juga seluruh Indinesia serta Sekolah Ikatana Dinas. Anak-anak bisa memilih kampus yang sesuai dan juga tentang peluang beasiswa di masing-masing kampus.

 

“Kegiatan sangat tepat, siswa nanti setelah lulus tidak terlalu sulit mencari kampus yang mereka inginkan.karena, sudah tahu kampus yang ada di Indonesia”kata dia.

 

Dia mengakui bahwa dalam Grup Sekolah SMA, ada juga sekolah yang menolak dengan alasan tidak membawa surat dari kampus yang akan melaksanakan sosialisasi.

 

“Betul, di grup kami kepala sekolah itu ada kepala sekolah tertentu ada muat. Bahwa teman-teman yang melaksanakan ini, mereka datang tapi tidak bawa surat dari kampus. Tapi saya siap menerima karena tujuannya memberikan informasi penting”katanya.

 

Untuk diketahui, sesuai dengan informasi yang diperoleh media ini, SMA negeri 1 Sabu Timur menolak kegiatan PPDH dengan alasan bahwa PPH adalah Lembaga yang tidak mempunyai payung hukum yang jelas dan bukan dari kampus yang akan melaksanakan sosialisasi.

 

“Mereka, tidak mempuyai lembaga yangg memayungi kegiatan. Tidak ada kerja sama degan perguruan Tinggi, tidak ada surat Tugas dar PT. Tapi, mereka mau sosialisasi tentang kampus dan beasiswa dan mau merekrut relawan dari siswa” demikian salah satu isi prcakakan Kepala SMAN 1 Sabu Timur di Grup Wa yang media ini dapatkan.

 

Guru SMAN 1 Hawu Mehara yang turut berpartisipasi dalam kepanitiaan PPDH Frida M. Kale Dipa,  Maria M. Tade, Neti S. Koro, Aprilin Kale Dip, Torince Dule dan Envy Djako. (r-2/jom)