Evaluasi Proyek Tahun 2021. Ini Sikap DPRD Kabupaten Malaka

Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Malaka, Henri Melki Simu

Malaka, Pelopor9.com - Kegiatan proyek dan kegiatan fisik lain di Kabupaten Malaka Tahun 2021 mendapat pantauan DPRD Kabupaten Malaka. DPRD Kabupaten Malaka segera mengeavaluasi progres proyek fisik dengan anggaran yang bersumber dari APBD Kabupaten Malaka Tahun 2021.

 

Sikap DPRD Kabupaten Malaka tersebut diambil untuk memastikan progres pekerjaan. "Jangan sampai belum selesai, tidak rampung, bahkan mangkrak. Ini tidak boleh terjadi karena punya dampak," demikian sikap DPRD Kabupaten Malaka yang ditunjukkan Ketua Komisi III, Henri Melki Simu dalam pernyataan kepada wartawan di Betun, Jumat (6/5/22) siang.

 

Henri menjelaskan sikap DPRD Kabupaten Malaka diambil supaya tidak menciptakan beban terhadap APBD Kabupaten Malaka. "Ada pengalaman sebelumnya. Ini menjadi pelajaran supaya tahun ini tidak terjadi demikian," kata Henri tanpa menyebut proyek dan jenis kegiatan yang dilaksanakan.

 

Sikap Dewan, kata Henri pihaknya akan menggelar rapat dengar pendapat (RDP) bersama mitra komisi terkait progres pekerjaan proyek fisik yang bersumber dari APBD Kabupaten Malaka Tahun 2021. "Bagaimana dengan progresnya. Sudah selesai atau belum. Kualitasnya, bagaimana. Jangan sampai terlambat dan bayar denda sehingga kualitas pekerjaannya menurun," lanjutnya.

 

Untuk itu, Komisi III segera mengajukan rencana RDP bersama mitra komisi kepada pimpinan DPRD Kabupaten Malaka untuk dijadwalkan. "Sesuai rencananya, kita akan mulai RDP pada hari Senin, pekan depan," ujarnya sambil menambahkan Komisi III sudah mengantongi dokumen pekerjaan fisik proyek yang menjadi kewenangan Komisi III DPRD Kabupaten Malaka. (R-2/tim)