Dewan perlu Panggil Kadinkes Malaka terkait Aksi Damai

Drg. Florida Fahik

Malaka, Pelopor9.com –DPRD diminta, segera memanggil Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Malaka, drg. Florida Fahik terkait aksi damai tenaga kesehatan (Nakes) yang digelar di Kantor Dewan Malaka, Kamis (28/1/21).

 

Permintaan itu disampaikan tokoh masyarakat, Thomas Seran asal Kecamatan Kobalima ketika dikonfirmasi wartawan, Sabtu (30/1/21) sore.

 

Thomas mengatakan aktivitas dalam bentuk apapun yang menciptakan kerumunan tidak boleh dilakukan di masa pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19). Karena, masyarakat diminta agar mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19.

 

Thomas juga kecewa atas aksi damai Nakes yang tergabung dalam Perhimpunan Tenaga Lintas Profesi Kesehatan Kabupaten Malaka.

 

"Karena, tenaga medis seharusnya memberi contoh di saat pandemi ini," kata Thomas ketika dikonfirmasi via pesan whatsApp dari ponselnya.

 

Untuk itu, kata Thomas Dewan Malaka perlu memanggil Kadinkes Kabupaten Malaka, drg. Florida Fahik untuk menjelaskan dan mempertanggungjawabkan aksi damai yang digelar di Kantor Dewan Malaka dengan menggunakan fasilitas negara, pekan ini.

 

Warga Kecamatan Malaka Barat, Petrus Bria juga menyetujui Dewan Malaka perlu memang?il Kadis Florida untuk menjelaskan sejumlah informasi pasca aksi damai baru-baru ini sehingga menjadi terang-menderang dalam mendukung tugas para Nakes di Kabupaten Malaka.

 

Para Nakes di Kabupaten Malaka juga perlu diapresiasi karena bekerja tanpa pamrih dalam melayani orang sakit. Sehingga, apapun sikap dan pernyataan perlu direspon untuk diberi solusi. (R-2/ans)