HUT RI 74: Bupati Belu Sebut Penanganan Masalah Air Bersih

Bupati Belu, Willybrodus Lay

Belu, Pelopor9.com – Persoalan penanganan air bersih di kabupaten Belu menjadi perioritas pemerintah. Pemerintah akan memaksimalkan sumber air yang ada serta membangun bendungan.

 

Hali itu disampaikan Bupati Belu, Willybrodus Lay sepada wartawan di sela-sela resepsi kenegaraan pasca peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-74 di Lapangan Umum Atambua, Sabtu (17/8/19) siang, di aula Gedung Dharma Wanita Betelalenok Atambua.

 

Diakuinya, pelayanan air bersih kepada warga Kabupaten Belu belum menyeluruh. Masalah itu disebabkan kurangnya sumber-sumber air. Sehingga, masalah air bersih belum diatasi secara maksimal.

 

Meski demikian, kata dia, hadirnya Bendungan Rotiklot di Desa Fatuketi Kecamatan Kakuluk Mesak dapat menjawab harapan sebagian kebutuhan masyarakat.

 

Dirinya yakin upaya pemenuhan air bersih bagi warga akan baik, ketika rencana pembangunan Bendungan Welikis di Desa Derokfaturene Kecamatan Tasifeto Barat bisa terwujud.

 

Menurut Bupati Willy, kebutuhan air bersih dapat dijawab kalau Bendungan Welikis sudah dibangun, karena kapasitasnya sepuluh kali lipat dari Bendungan Rotiklot.

 

Dijelaskannya, Bendungan Welikis yang akan dibangun itu diusulkan dan diperjuangkan pemerintah Kabupaten Belu.

 

"Kita bersyukur sekali. Karena usulan kita dijawab,"ujarnya.

 

Meski di Belu sudah dijatahkan Bendungan Rotiklot. Pemerintah pusat begitu memperhatikan Kabupaten Belu, karena posisinya sebagai daerah perbatasan.

 

Dia berharap agar semua komponen masyarakat terlibat dalam pembangunan setelah adanya perhatian pemerintah pusat.

 

"Kita membangun daerah perbatasan tanpa batas,"tambah Bupati Willy. (R-1/ans).