Wakil Bupati Sabu Raijua, Yohanis Uly Kale (tengah) foto bersama dengan Ketua Sinode GMIT, Pdt, Mery Kolimon dan Panitia Kupang, Timotius Ludji
Menia, Pelopor9.com – Pembanguan Gedung Aula Serba Guna GMIT di Sabu Raijua (Sarai), segera dibangun. Hal ini, ditandai dengan peletakan batu pertama yang dilakukan oleh Ketua Sinode GMIT, Pdt. Mery Kolimon, Waki Bupati Sabu Raijua, Yohanis Uly Kale, Panitia pembangunan, perwakilan dari keluarga pemilik tanah, Ketua Klasis Sabu Barat-Raijua dan Klasis Sabu Timur. Senin (25/10/21).
Usai peletakan batu pertama, secara spontanitas Wakil Bupati Sabu Raijua, Yohanis Uli Kale, meyumbang lagu untuk penggalangan dana dari undangan yang hadir. Dengan lagu “Ow Nawanni Tana” yang dinyanyikan secara bersama dengan Ketua Sinode, Pdt. Mery Kolimon”.
Pantauan media ini, hasil dari penggalangan dana tersebut, terkumpul uang tunai sebesar Rp. 3 Juta dan 150 sak Semen, termasuk sumbangan dari Wakil Bupati sebanyak 50 sak semen. Ada pula yang belum memberikan sumbangan, tetapi mereka menyampaikan akan menyumbang langsung kepada panitia.
Wakil Bupati Yohanis Uly Kale, dalam kesempatan itu juga menggugah hati para undangan, agar bisa memuka hati dan memberi dengan tulis untuk pembangunan tersebut. Dirinya meminta pimpinan OPD dan juga pimpinan Bank NTT Sabu yang ada saat itu, untuk memberikan sumbangan.
“Kita datang sini, sama dengan kita datang kumpul keluraga, mana Kepala Dinas dan para Asisten yang hadir, juga kepala bank NTT. Ayo mari kita sama-sama sumbang dengan iklas. Dari yang menyanyi 50 sak semen” ajaknya.
Dikatakannya, secara pribadi bahwa dirinya hanya bisa membantu dengan cara seperti itu tetapi dipastikan Pemerintah Sabu Raijua, akan mendukung sepenuhnya pembangunan yang akan dibangun.
“Ini yang saya bisa bantu, dan Pemerintah Sabu Raijua akan mendukung sepenuhnya Panitia dalam pembangunan ini”kataya.
Sementara Ketua Klasis Sabu Barat-Raijua dan Ketua Klasis Sabu Timur, Pdr. Frederik Herison Here Wila dan Jhon Wadu Neru, secara terpisah berterimaksih atas partisipasi semua pantia dan terus memohon dukungan. Agar pembangunan bisa berjalan lancar dan selesai tepat waktu.
“Atas nama Klasis Sabu Barat-Raijua dan Sabu Timur, kami berterimaksih dan juga terus memohn dukungan agar pekerjaan ini berjalan lancar dan selesai tepat wakti” kata Ketua Klasis Sabu Barat-Raijua
“terimaksih juga yang tak terhingga kepada keluarga besar Djami dan Miha Balo yang telah dengan tulus menghibahkan tanah unuk GMIT” tambah Ketua Klasis Sabu Timur
Sementara Sekeretaris Umum Panitia Sidang Sinode, Martinus Keretana dalam kesempatan yang sama menyampaikan, panitia mempunyai nomor rekening sehingga bagi siapa saja yang ingin menymbang, bisa berhubungan dengan pantia untuk dapatkan nomor rekening.
“terimkasih semuanya, hasil dari pengalangan dana yang dilakukan pak wakil bupati hari ini, sebesar Rp. 3 juta dan 150 sak semen. Kami paniati, punya nomor rekening jadi yang mau sumbang bisa transfer langsung ke rekening panitia”kata. (R-2)