5093,9 Ton Pangan Di Kabupaten Ende Dipasok Dari Luar Daerah

Kopi Kelimutu, salah satu hasil pertanan unggulan Ende

 

Ende, Pelopor9.com-Produksi pangan di Kabupaten Ende pada tahun 2018 mengalami kenaikan produksi mencapai 3% sampai 4?ri total kebutuhan produksi pangan pokok hasil budidaya petani mencapai 43781,504 ton ekuivalen beras atau 85,39?ri total kebutuhan masyarakat sebanyak 51376, 91 ton atau masih kekurangan 5093,9 ton atau 14,601% yang harus dipasok dari luar daerah.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Ende, Djafar Achmad alam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS) ke -39 Tingkat Kabupaten Ende,  dengan tema "Kita Tingkatkan Ketahanan Pangan Melalui Optimalisasi Sumber Daya Lokal Menuju Ende Sehat, Sejathera Dan Berkeadilan" Yang dilaksanakan di kantor Camat Ende Timur, Selasaa (22/10/19).

Dijelasknnya bahwa kerawanan pangan di Kabupaten Ende dipetakan dalam 4 kategori yakni tidak rawan, ringan. Dalam mengatsi msalah rawan panagan tersebut, dirinya minta agar masyarakat Ende optimalkan seluruh komponen ketahanan pangan yang dimiliki untuk mewujudkan cita-cita Pemerintah Kabupaten yang Mandiri Sejahtera dan berkeadilan.

Menurutnya di Kabupaten Ende, banyak lahan potensial setelah dialih fungsi untuk lahan pertanian dapat menghasilkan pangan. Sehingga ketersediaan pangan untuk masing-masing rumah tangga di desa-desa bisa teratasi.

“Masalah pangan saat ini dan masa yang akan datang, menjadi perhatian serius karena pertumbuhan penduduk terus meningkat . Jumlah pangan yang dibutuhkan semakin bertambah tetapi di sisi lain kemampuan sumber daya alam sebagai pendukung produksi pangan justru semakin berkurang” ujarnya.

Ditambahkannya, masalah yang cukup berpengaruh terhadap produksi pangan di Ende adalah pola konsumsi masyarakat. Beras menjadi pangan yang lebih istimewa dan lebih bergizi dari pada pangan lokal. Padahal lokal punya nilai nilai gizi dan cita rasa yang tidak jauh berbeda dengan beras.

“Rendahnya apresiasi masyarakat terhadap pangan lokal, sejak tahun 2006 dinas ketahanan pangan Kabupaten Ende bekerjasama dengan tim penggerak PKK Kabupaten Ende selenggarakan lomba Cipta menu beragam bergizi yang berasal dari pangan lokal. Ini agar msyarakat tetap mencintai pangan lokal” ujar bupati. (R-2/Tri)