Menia, Pelopor9.com - Memasuki hari ke 2 Pesta Pendidikan Do Hawu (PPDH), untuk kegiatan Pameran Kampus (PK) berlangsung di dua sekolah yakni SMA Negeri 1 Sabu Barat dan SMK Negeri 2 Sabu Barat.
Kedua sekolah sangat antusias dan memberikan apresiasi kepada panitia penyelenggara. Karena hal baru dan sangat penting bagi siswa yang akan melanjutkan Pendidikan
Pantaua media ini, Selasa (16/11/21) pada SMA Negeri 1 Sabu Barat, Panitia Pameran Kampus dari PPDH diterima langsung oleh Kepala Sekolah Melkianus Adrianus Bessie dan Wakasek Bidang Kesiswaan, Oria O. Mena dan dihadiri ratusan siswa kelas 12 yang memenuhi ruang Labortarium sebagai tempat pertemuan.
Begitu pula pada SMK Negeri 2 Sabu Barat, Panitia PK diterima oleh Plt. Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Sabu Barat, Dominggus Manngi, seperti pada SMA Negeri 1 Saabu Barat, masing-masing panitia PK mengambil peran sesuai dengan tugasnya.
Terdiri dari 3 orang Pemateri, 2 orang Fotografer, 2 orang Korlap, 1 orang Konsumsi, 1 orang Perlengkapan dan 1 Mc sekaligus doa. Yakni, Gita, Ever, Nadira, Winny, Wira, Priska, Andreas, dan Billy.
Kepala sekolah SMA Negeri 1 Sabu Barat, Melkianus Adrianus Bessiedalam sambutannya mengatakan, kegiatan seperti PPDH sangat perlu dilakukan secara berkelanjutan. Demi menambah wawasan dan pengetahuan terhadap siswa dalam perkembangan teknologi seperti sekarang.
“Terlebih mempersiapkan diri, dalam menempuh dunia pendidikan agar tidak ketinggalan dalam memperoleh informasi. Ketika, beranjak ke jenjang Perguruan Tinggi”katanya.
Karena itu, dirinya meminta agar seluruh siswa kelas XII dapat mengikuti secara baik, semua materi mapun sosialisasi yang disampaikan oleh pantia. Karena ada banyak informasi yang perlu didengar dan itu sangat diperlukan saat menaljutkan Pendidikan.
“Saya minta, semua sisawa bisa terlibat aktif dalam kegiatan ini. Simak semua informasi yang disampaikan oleh pantia. Apalagi Indonesia Mengajar yang datang dari jauh-jauh untuk memberikan kita informasi disni”ujarnya.
Terpisah kepala sekolah SMK 2 Sabu Barat, Dominggus Mangngi dalam sambutannya, untuk menuju ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi maka perlu ada persiapan-persiapan atau pemahaman tentang pendidikan.
Dirinya berharap, melalui kegiatan PPDH siswa yang terlibat supaya dapat memetik ilmu melalui informasi yang dipaparkan tim pelaksana.
“Sesuia dengan moto pelayanan pendidikan di SMK 2 Sabu Barat " pendidikan tidak memandang umur dan belajar itu bisa dmana saja".ujarnya. (R-2/jom)